Beranda Fiqih Puasa Tasu’a dan Puasa Asyura 2020 Tanggal Berapa? Ini Jadwalnya

Puasa Tasu’a dan Puasa Asyura 2020 Tanggal Berapa? Ini Jadwalnya

0
puasa asyura 2020
ilustrasi (pinterest)

Dua di antara sekian sunnah pada bulan Muharram adalah Puasa Tasu’a dan Puasa Asyura. Kapankah pelaksanaan kedua puasa sunnah itu? Tanggal berapa puasa tasu’a dan puasa asyura 2020?

Puasa Tasu’a 2020

Puasa tasu’a adalah puasa pada tanggal 9 Muharram. Rasulullah berazam untuk mengerjakannya, meskipun beliau tidak sempat menunaikan karena wafat sebelum waktu itu tiba. Lalu para sahabatnya menjalankan puasa tasu’a seperti keinginan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam.

فَإِذَا كَانَ الْعَامُ الْمُقْبِلُ – إِنْ شَاءَ اللَّهُ – صُمْنَا الْيَوْمَ التَّاسِعَ

“Jika datang tahun depan, insya Allah kita berpuasa juga pada hari kesembilan.” (HR. Muslim dan Abu Dawud)

Hal itu beliau sabdakan ketika mengetahui orang-orang Yahudi dan Nasrani juga mengangungkan hari asyura. Maka beliau berazzam menambah puasa di tanggal 9 Muharram yang dikenal dengan puasa tasu’a. Namun sebelum tiba bulan Muharram tahun berikutnya, Rasulullah wafat.

Untuk tahun ini kapankah jadwalnya? Puasa Tasu’a 2020 jatuh pada hari Jum’at, tanggal 28 Agustus 2020.

Baca juga: Keutamaan Asmaul Husna

Puasa Asyura 2020

Puasa asyura adalah puasa pada tanggal 10 Muharram. Rasulullah sangat mengutamakan puasa ini. Sebagaimana Ibnu Abbas meriwayatkan.

عَنِ ابْنِ عَبَّاسٍ – رضى الله عنهما – قَالَ مَا رَأَيْتُ النَّبِىَّ – صلى الله عليه وسلم – يَتَحَرَّى صِيَامَ يَوْمٍ فَضَّلَهُ عَلَى غَيْرِهِ ، إِلاَّ هَذَا الْيَوْمَ يَوْمَ عَاشُورَاءَ وَهَذَا الشَّهْرَ . يَعْنِى شَهْرَ رَمَضَانَ

Dari Ibnu Abbas radhiyallahu anhu ia berkata, saya tidak pernah melihat Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam memperhatikan puasa satu hari yang diutamakannya atas yang lainnya selain hari ini, hari asyura dan bulan ini yakni bulan Ramadhan. (HR. Bukhari)

Keutamaan puasa asyura sangan dahsyat. Ia bisa menghapus dosa setahun sebelumnya. Sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam.

سُئِلَ عَنْ صَوْمِ يَوْمِ عَاشُورَاءَ فَقَالَ يُكَفِّرُ السَّنَةَ الْمَاضِيَةَ

Rasulullah ditanya tentang puasa asyura, beliau menjawab, “dapat menghapus dosa setahun sebelumnya.” (HR. Muslim)

Untuk tahun ini kapankah jadwalnya? Puasa Asyura 2020 jatuh pada hari Sabtu, tanggal 29 Agustus 2020. Penjelasan lengkap mengenai hukum, keutamaan, tata cara dan niatnya bisa dibaca di artikel Niat Puasa Asyura. Wallahu a’lam bish shawab. [Muchlisin BK/Tarbiyah]