Beranda Quran 011 Hud Surat Hud Ayat 4: Arti per Kata dan Tafsir

Surat Hud Ayat 4: Arti per Kata dan Tafsir

0
hud ayat 4

Surat Hud Ayat 4 dan Artinya

إِلَى اللَّهِ مَرْجِعُكُمْ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ

Kepada Allah-lah kembalimu, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu.

< Hud ayat 3Hud ayat 5 >

Surat Hud Ayat 4 Arti per Kata

kepadaإِلَى
Allahاللَّهِ
tempat kembali kalianمَرْجِعُكُمْ
dan Diaوَهُوَ
atasعَلَى
setiap, segalaكُلِّ
sesuatuشَيْءٍ
Maha kuasaقَدِيرٌ

Baca juga: Ayat Kursi

Tafsir Surat Hud Ayat 4

Berikut ini tafsir Surat Hud ayat 4 dari Tafsir Al-Muyassar karya Syekh ‘Aidh Al-Qarni. Lalu Tafsir Jalalain karya Imam Jalaluddin Al-Mahalli dan Imam Jalaluddin As-Suyuti. Terakhir, Tafsir Al-Wajiz karya Syekh Wahbah Az-Zuhaili.

Tafsir Al-Muyassar

Kepada Allah-lah kalian akan kembali di Hari Pembalasan yang besar. Maka bertakwalah kalian dengan taat kepada-Nya dan Rasul-Nya. Allah Yang Maha Suci Maha berkuasa untuk menghidupkan, mematikan, membangkitkan, dan menghisab kalian. Tiada sesuatu pun yang dapat melemahkan-Nya.

Baca juga: Al Lahab Arti Per Kata

Tafsir Jalalain

(Kepada Allahlah kembali kalian, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu) antara lain ialah memberi pahala dan menentukan azab.

Baca juga: An Nasr Arti Per Kata

Tafsir Al-Wajiz

Kepada Allah-lah kalian akan kembali pada hari kebangkitan. Dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu. Pahala dan siksa adalah mutlak dari-Nya.

Baca juga: Al Kafirun Arti Per Kata

Demikian arti perkata Surat Hud Ayat 4. Juga tafsirnya mulai dari Tafsir Al-Muyassar karya Syekh Aidh Al-Qarni, Tafsir Jalalain karya Imam Jalaluddin Al-Mahalli dan Imam Jalaluddin As-Suyuti, serta Tafsir Al-Wajiz karya Syekh Wahbah Az-Zuhaili.

< SebelumnyaSuratBerikutnya >
Hud ayat 3HudHud ayat 5