Beranda Quran 010 Yunus Surat Yunus Ayat 6: Arti per Kata dan Tafsir

Surat Yunus Ayat 6: Arti per Kata dan Tafsir

0
yunus ayat 6

Surat Yunus Ayat 6 dan Artinya

إِنَّ فِي اخْتِلَافِ اللَّيْلِ وَالنَّهَارِ وَمَا خَلَقَ اللَّهُ فِي السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ لَآَيَاتٍ لِقَوْمٍ يَتَّقُونَ

Sesungguhnya pada pertukaran malam dan siang itu dan pada apa yang diciptakan Allah di langit dan di bumi, benar-benar terdapat tanda-tanda (kekuasaan-Nya) bagi orang-orang yang bertakwa.

< Yunus ayat 5Yunus ayat 7 >

Surat Yunus Ayat 6 Arti per Kata

sesungguhnyaإِنَّ
di, dalamفِي
pergantianاخْتِلَافِ
malamاللَّيْلِ
dan siangوَالنَّهَارِ
dan apaوَمَا
dia menciptakanخَلَقَ
Allahاللَّهُ
diفِي
langitالسَّمَاوَاتِ
dan bumiوَالْأَرْضِ
sungguh tanda-tandaلَآَيَاتٍ
bagi kaumلِقَوْمٍ
mereka bertakwaيَتَّقُونَ

Baca juga: Surat Al Waqiah

Tafsir Surat Yunus Ayat 6

Berikut ini tafsir Surat Yunus ayat 6 dari Tafsir Al-Muyassar karya Syekh ‘Aidh Al-Qarni. Lalu Tafsir Jalalain karya Imam Jalaluddin Al-Mahalli dan Imam Jalaluddin As-Suyuti. Terakhir, Tafsir Al-Wajiz karya Syekh Wahbah Az-Zuhaili.

Tafsir Al-Muyassar

Sesungguhnya pada pertukaran malam dan siang, dan semua keajaiban ciptaan-Nya dan keanehan makhluk-Nya dengan segala keindahan, keteraturan, dan kesempurnaannya terdapat bukti-bukti nyata tentang keagungan Sang Penciptanya.

Orang yang takut kepada Tuhannya dan takut terhadap murka-Nya bisa memahami dalil-dalil ini dengan melakukan apa yang Dia cintai.

Baca juga: Al Humazah Arti Per Kata

Tafsir Jalalain

(Sesungguhnya pada pertukaran malam dan siang itu) silih bergantinya malam dan siang hari kemudian panjang dan pendeknya malam dan siang hari (dan pada yang diciptakan Allah di langit) yakni para malaikat, matahari, bulan dan bintang-bintang serta lain sebagainya (Dan) di (bumi) berupa margasatwa, gunung-gunung, lautan, sungai-sungai, pohon-pohon dan lain sebagainya (benar-benar terdapat tanda-tanda) yang menunjukkan kepada kekuasaan-Nya (bagi orang-orang yang bertakwa) kepada-Nya kemudian mereka beriman.

Allah secara khusus menyebutkan orang-orang yang bertakwa karena sesungguhnya merekalah yang dapat memanfaatkan keberadaan tanda-tanda tersebut.

Baca juga: Al Ashr Arti Per Kata

Tafsir Al-Wajiz

Sesungguhnya dalam pertukaran malam dan siang yang panjang dan pendek, perputaran keduanya yang terjadi secara rinci, serta ciptaan Allah di langit dan bumi itu ada tanda-tanda yang menunjukan pada eksistensi, kekuasaan, dan keesaan Allah bagi kaum yang takut melanggar sunah-sunah Allah yang bersifat kauniyyah maupun syar’iyyah.

Baca juga: At Takatsur Arti Per Kata

Demikian arti perkata Surat Yunus Ayat 6. Juga tafsirnya mulai dari Tafsir Al-Muyassar karya Syekh Aidh Al-Qarni, Tafsir Jalalain karya Imam Jalaluddin Al-Mahalli dan Imam Jalaluddin As-Suyuti, serta Tafsir Al-Wajiz karya Syekh Wahbah Az-Zuhaili.

< SebelumnyaSuratBerikutnya >
Yunus ayat 5YunusYunus ayat 7