Beranda Quran 001 Al-Fatihah Surat Al-Fatihah Ayat 1

Surat Al-Fatihah Ayat 1

0
al fatihah ayat 1

Surat Al-Fatihah Ayat 1 dan Artinya

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ

Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

< An Nas ayat 6Al Fatihah ayat 2 >

Tafsir Surat Al-Fatihah Ayat 1

Tafsir Al-Muyassar

Setiap orang hendaknya selalu berkata, “Aku memulai (segala sesuatu) dengan memohon pertolongan kepada Allah, bertawakal kepada-Nya, dan menyebut nama-Nya.” Karena, sesungguhnya nama-nama Allah merupakan nama-nama paling agung dan mulia yang menunjukkan kesempurnaan uluhiyyah-Nya dan keberhakkan-Nya untuk disembah.

Ar-Rahman (Yang Maha Pengasih) artinya adalah Zat yang keluasan rahmat-Nya meliputi seluruh makhluk. Adapun ar-Rahim (Yang Maha Penyayang) artinya bahwa Dia menyayangi para kekasih-Nya yang terdiri dari para nabi dan orang-orang saleh.

Nama-nama dan sifat-sifat Allah itu menggambarkan apa yang sebenarnya tentang Allah. Adapun maksud dari setiap nama dan sifat tersebut telah dijela kan oleh al-Qur’an dan sunnah.

Tafsir Al-Wajiz

(Bismillaahirrahmaanirrahiim). Aku memulai bacaanku seraya meminta pertolongan dengan menyebut nama Allah dan Dzat-Nya. Dialah Dzat yang penuh rahmat (kasih sayang) dan kebaikan yang Dia limpahkan kepada mereka yang Dia berkahi. Sifat Ar-rahman cakupannya lebih luas daripada ar-rahim. Nama Allah dimunculkan berdasarkan dzat, hakikat dan wujud-Nya

Tafsir As-Sa’di

Maknanya “saya memulai dengan  setiap nama-nama Allah Ta’ala, karena lafaz ismun adalah kata mufrod (tunggal) yang disandarkan, maka ia  mencakup seluruh nama-nama yang baik (Asmaul Husna).

Lafaz Allah artinya yang dituhankan dan yang disembah, yang berhak diesakan dalam penyembahan, karena Allah memiliki sifat uluhiyyah (ketuhanan) dan itu merupakan sifat yang sempurna.

Lafaz ar-Rahman ar-Rahiim merupakan dua nama yang menunjukkan bahwa Allah memiliki rahmat yang luas dan besar yang mencakup segala sesuatu. Rahmat-Nya mencakup bagi seluruh yang hidup. Dan Allah menetapkan rahmat-Nya bagi orang-orang yang bertakwa yang mengikuti para Nabi dan Rasul -Nya. Maka bagi mereka akan mendapatkan rahmat yang mutlak.

Adapun selain mereka akan mendapatkan bagian yang sedikit dari rahmat itu. Dan ketahuilah di antara kaidah yang disepakati oleh para salaf umat dan para imamnya bahwasanya iman terhadap nama-nama dan sifat-sifat Allah serta hukum-hukum yang terkandung dalam sifat-Nya. Sebagai contoh, mereka beriman bahwasanya Allah Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, artinya Allah memiliki rahmat yang disifati oleh Allah dan berhubungan dengan yang dirahmati-Nya yaitu hamba-Nya. Maka seluruh nikmat adalah bukti dari rahmat Allah. dan demikian juga pada seluruh nama-nama Allah yang lain. Contoh yang lain seperti sifat Allah “Maha Mengetahui” artinya Allah Maha Mengetahui yang memiliki ilmu yang dengan ilmu itu Allah mengetahui segala sesuatu. Allah Maha Kuasa yang memiliki kekuasaan yang dengan kekuasaan itu Allah mampu melakukan apapun.

< SebelumnyaSuratBerikutnya >
An Nas ayat 6Al FatihahAl Fatihah ayat 2

Exit mobile version